Fungsi Kerja EDC (Electronic Data Capture) pada Bank dan Toko Swalayan

EDC (Electronic Data Capture) adalah mesin yang berfungsi sebagai sarana penyedia transaksi dan alat pembayaran yang penggunaannya dengan cara memasukkan atau menggesek kartu ATM, kartu debit maupun kartu kredit dalam suatu bank maupun antar bank, serta dilengkapi dengan fasilitas pembayaran lainnya yang terkoneksi secara realtime.

Fungsi Kerja EDC (Electronic Data Capture) pada Bank dan Toko Swalayan

Seiring dengan majunya teknologi perbankan, Bank Mandiri sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia yang terus berkembang mengaplikasikan Mandiri EDC untuk melayani masyarakat. Mandiri EDC dapat menerima Pembayaran melalui Kartu Debit (Visa/Mater), Kartu Kredit (Visa/Master), e-money, dan e-cash. Sedangkan untuk fitur yang ada pada Mandiri EDC adalah sebagai berikut.

· Pembayaran melalui kartu debit/kredit
· Top Up e-money/e-cash
· Pembayaran dengan cicilan
· Redemption Fiestapoin
· Bill Payment (Pembayaran Pulsa, Token Listrik, dll)
· Transfer dari Kartu Debit ke CASA Account
· Laporan penjualan setiap hari

Untuk jaringan yang digunakan, Mandiri EDC memiliki beberapa jenis jaringan yang dapat dimanfaatkan untuk melakukan koneksi realtime dengan data server Bank Mandiri. Berikut ini adalah jaringan yang digunakan:

· Jaringan Telepon/Phone Line
· 3G/GPRS
· WiFi
· LAN

Sedangkan dari sisi nasabah yang menggunakan EDC yang ada pada Kantor . Jumlah nasabah, total Mandiri EDC terpasang, dan dana murah yang dihasilkan dari  EDC adalah sebagai berikut.

Ketika dilakukan pengamatan dari data di atas, dapat dilakukan pengamatan bahwa dana murah yang mengalir melalui EDC memiliki potensi yang besar mengingat besaran dana yang dihasilkan tidaklah kecil jika dilihat dari potensi tersebut, jika Bank Mandiri memiliki kemampuan untuk melakukan peningkatan volume transaksi EDC, nilai dana murah yang terkumpul akan menjadi semakin besar dan dapat menaikan nilai pertumbuhan CASA segmen retail pada Kantor Cabang Jakarta.

Rata rata perbulan volume CASA yang didapat dari mesin EDC Bank adalah 6 Milyar rupiah. Nilai tersebut sudah cukup besar namun masih bisa dilakukan optimalisasi sehingga nilai uang yang masuk menjadi lebih baik lagi.

Pengalaman kerja di Bank sebagai Teller

Panggil saja aku "dian" saya adalah Wanita bisa yang terlahir dari keluarga biasa-biasa saja bisa di katakan miskin, Keluarga saya hanyalah seorang petani karet di desa Kawunganten Cilacap Jawa tengah namun latar belakang saya tidak menghalangi semangat dan ingin membahagiakan orang tua sehingga saya bisa lusus kuliah ilmu Ekonomi di sebuah universitas suasta di kampung, Tidak terbayang sebelumnya Jika sekarang saya bekerja di Perusahaan BUMN Tentunya semangat dan keyakinan menjadi modal utama saya untuk bekerja di bank walaupun hanya menjadi Teller.

Teller Bank


Teller Bank


Teller bertugas melayani kegiatan penyetoran dan penarikan uang tunai, pemindah bukuan/penyetoran non tunai (rupiah dan valuta asing). Hal itu harus dilakukan secara tepat dan cepat tentu saya sering berhadapaan dengan orang-orang asing dan lokal ada juga loh orang yang tidak sabar meski sedang di layani sedangkan di belakang masih banyak yang antri.... 

Jika anda bertanya tanya apa sih kerjaan seorang teller apa saja yang harus di kerjakan berikut ini daftar pekerjaan yang harus di lakukan seorang teller bank.

Tanggung jawab utama Teller adalah sebagai berikut:

  1. Memberikan servis yang terbaik, cepat, dan akurat kepada nasabah sesuai  dengan “Standar Pelayanan Teller”.
  2. Menjaga kerapian dan kebersihan Counter Teller.
  3. Mendukung dalam pelaksanaan cross selling atas produk-produk Bank Mandiri.
  4. Menerima usul dan saran dari nasabah yang membangun kepada atasan.
  5. Kegiatan Teller adalah sebagai berikut:
  6. Melakukan kegiatan operasional sesuai ketentuan, Standar Prosedur dan Petunjuk Teknis yang telah diterapkan.
  7. Melaksanakan proses transaksi tunai dan non tunai sesuai batas kewenangan.
  8. Melaksanakan checking kebenaran dan keaslian uang tunai/bank notes dan warkat berharga.
  9. Melaksanakan checking jumlah fisik uang dengan warkat transaksi.
  10. Melaksakan pembukuan dan validasi.
  11. Menjamin kerahasiaan password milik sendiri dan tidak melakukan sharing password antar pegawai.
  12. Menjaga keamanan, kebersihan, dan ketertiban pemakaian terminal komputer.
  13. Melaksanakan penukaran uang lusuh ke kantor cabang koordinator/pooling cash/Bank Indonesia.
  14. Menjaga keamanan dan kerahasiaan kartu specimen tanda tangan nasabah.
  15. Menjaga kebersihan dan kerapihan Counter Teller.
  16. Menyediakan uang tunai pada ATM yang berada di bawah kelolaan outlet.
  17. Melakukan verifikasi antara voucher dengan validasi dan laporan transaksi teller.
  18. Meyakini keaslian dan keabsahan specimen tanda tangan nasabah pada warkat bank dan form transaksi penarikan antar cabang.
  19. Memeriksa identitas nasabah dengan benar.
  20. Menjamin keamanan boks teller dan kewenangan memegang kunci boks.
  21. Melaksanakan proses verifikasi dan tanda tangan pada warkat transaksi
  22. Melaksanakan pengambilan dan pengantaran uang ke kantor cabang Koordinator/pooling cash/Nasabah.
  23. Melaksanakan tugas lainnya sesuai ketentuan.

Banyak sekali tanggung jawab seorang teller namun itu tidak masalah jika kita ingin menjadi seorang teller profesional maka semua bisa di kerjakan dengan baik dan benar, Tentu dengan Kerja yang baik bisa memudahkan kita agar bisa menuju ke jenjang yang lebih tinggi.

Bila anda berminat berkerja di Bank anda bisa melakukan pendaftaran secara online di website bank yang anda ingin berkerja , Sekian dulu ya semoga bermanfaat Terimkash :)



Tanggung Jawab dan Wewenang Customer Service Supervisor Bank

Customer Service Supervisor bertugas menyusun dan mengimplementasikan strategi marketing, sales, dan service dalam rangka meningkatkan volume bisnis, kualitas layanan, efisiensi biaya dan profitabilitas kantor cabang serta pelaksanaan internal control. 

Bank Mandiri

Tanggung Jawab dan Wewenang Customer Service Supervisor pada Bank 

Tanggung jawab utama dari Customer Service Supervisor adalah sebagai berikut:

  • Memasarkan produk dan jasa-jasa perbankan, investasi, dan bancassurance kepada nasabah maupun calon nasabah potensial sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
  • Meningkatkan product holding nasabah dengan melaksanakan cross selling untuk produk-produk Bank Mandiri kepada nasabah dalam.
  • Mengelola dan melakukan update CIF sebagai alat bantu dalam pengembangan bisnis perbankan.
  • Melakukan pelayanan kantor cabang telah sesuai dengan Service Excellent Standard.
  • Melaksanakan prinsip-prinsip KYC dan internal control.
  • Melaksanakan CRM secara optimal sebagai alat cross selling dan handling complain.
  • Meningkatkan current account & saving account dan perolehan fee-based income melalui transaksi retail dengan fokus kepada pedangang dan pebisnis.
  • Menjaga kerahasiaan password milik sendiri dan tidak melakukan sharing password antar pegawai.
  • Melakukan effective action plan sesuai dengan strategi yang telah diterapkan.
  • Menindaklanjuti program aliansi a.l. dengan cara melakukan pendekatan terhadap pemilik dan pengurus perusahaan, rekanan, atau debitur untuk meningkatkan perolehan dana murah.
  • Meningkatkan aktivitas transaksi nasabah melalui e-Channel Mandiri.
  • Memastikan terlaksananya kontinuitas kerja dan operasional kantor cabang telah sesuai dengan SLA, Standar Prosedur, dan Petunjuk Teknis.
  • Memastikan penyelesaian outstanding untuk complain nasabah.

Wewenang Customer Service Supervisor adalah sebagai berikut:

  • Memberikan masukan perbaikan service kepada Customer Service Representative, Teller, dan Security di kantor cabang.
  • Mewakili Branch Manager dan Customer service officer dalam berhubungan dengan pihak ketiga.
  • Melaksanakan operasional sesuai limit kewenangan pada buku Instruksi Internal dan Instruksi Operasional unit kerja.
  • Memberikan usulan penyempurnaan buku pedoman, SE, dan ketentuan lainnya ke Kantor Pusat.
  • Mengusulkan special rate untuk nasabah tertentu.

Tanggung Jawab dan Wewenang Teller Coordinator Bank

Teller Coordinator bertugas mengelola kegiatan pelayanan di unit kerja teller sesuai dengan ketentuan, melaksanakan standar pelayanan di unit kerja teller sesuai Service Level Agreements (SLA), mengelola kas dan surat-surat berharga, mendukung kegiatan pemasaran melalui cross selling produk dan jasa-jasa perbankan.

Teller

Tanggung Jawab dan Wewenang Teller Coordinato

Tanggung jawab utama Teller Coordinator adalah sebagai berikut:

  1. Melaksanakan kegiatan operasional sesuai ketentuan, Standar Prosedur dan Petunjuk Teknis yang telah ditetapkan.
  2. Memberikan persetujuan pembayaran untuk jumlah debet di atas wewenang Teller.
  3. Melaksanakan ambil & setor uang (termasuk penukaran uang lusuh) ke kantor cabang koordinator/pooling cash/Bank Indonesia.
  4. Melakukan checking dan legalisasi jual/beli bank notes dari/ ke kantor cabang koordinator (pooling cash) atau kantor pusat. 
  5. Melakukan checking dan legalisasi proses pengantaran/pengambilan uang ke/dari Nasabah (cash collection).
  6. Melakukan pengecekan keaslian dan keabsahan specimen tanda tangan Nasabah pada warkat bank dan form transaksi penarikan antar kantor cabang.
  7. Menjaga keamanan dan kerahasiaan kartu specimen tanda tangan Nasabah
  8. Memeriksa identitas Nasabah dengan benar.
  9. Melakukan verifikasi terhadap kebenaran dan keaslian uang tunai/bank notes dan warkat berharga.
  10. Melaksanakan proses pembukaan dan penutupan vault/kluis/khasanah setiap pagi dan sore hari (termasuk pembukaan system Cabang).
  11. Melaksanakan checking dan legalisasi terhadap permintaan persediaan Surat-Surat Berharga (Bilyet Giro, Blanko Cek/BG, Sertifikat Deposito).
  12. Melakukan cash opname harian atau pada waktu tertentu bila diperlukan.
  13. Melaksanakan proses penutupan asuransi cash in transit serta pembuatan laporan penutupan asuransi kas.
  14. Meyakini kesesuaian jumlah fisik uang dengan warkat transaksi.
  15. Melakukan verifikasi antara voucher dengan validasi dan laporan transaksi Teller.
  16. Memberikan keterangan/ informasi dalam rangka review/ audit ataupun keperluan pengembangan lainnya.
  17. Melakukan pengelolaan likuiditas kas sesuai dengan cash in branch yang telah ditentukan.
  18. Menjamin keamanan fisik uang dan surat-surat berharga di dalam khasanah.
  19. Melakukan verifikasi kesesuaian jumlah fisik uang dengan warkat transaksi.
  20. Menjamin kerahasiaan password milik sendiri dan tidak melakukan sharing password antar pegawai.
  21. Menjaga keamanan, kebersihan dan ketertiban pemakaian terminal komputer di unit kerja Teller.

Wewenang Teller Coordinator adalah sebagai berikut:


  1. Memberikan persetujuan pembayaran untuk jumlah debet di atas wewenang Teller.
  2. Menandatangani slip pemindahan kas untuk penyetoran/pengambilan uang kas ke/ dari vault/ kluis/ khasanah, maupun ke/ dari Cabang lain dan Bank Indonesia.
  3. Kewenangan Memegang Kunci berdasarkan prinsip dual control.

Itulah Tugas dan Wewenang Teller cordinator bank , semoga bermanfaat :)

Tugas Branch Operation Manager pada Bank Mandiri dan BRI


BAnk Mandiri


Branch Operation Manager adalah posisi yang bertugas sebagai pengelola operasional cabang, penyusun dan pelaksana strategi pemasaran, sales dan service yang bertujuan untuk meningkatkan volume bisnis, kualitas layanan secara fisik maupun non-fisik, efisiensi biaya, dan profitabilitas.

Tanggung jawab utama Branch Operation Manager adalah sebegai berikut:

  • Menjaga kualitas pelayanan kantor cabang kepada nasabah telah sesuai dengan standar pelayanan yang telah ditetapkan.
  • Membangun hubungan baik dengan nasabah dalam rangka mendukung pencapaian target dari kantor cabang.
  • Memastikan operasional kantor cabang berjalan sesuai rencana dan memenuhi standar SLA yang telah ditentukan.
  • Berperan dalam mendukung pencapaian target kewajiban dan fee-based income unit bisnis di area.
  • Melakukan control serta supervisi untuk fungsi-fungsi kerja yang ada di bawah tanggung jawabnya yang mencakup transaksi cabang, general affairs, cash & clearing operations dan e-channel operations.
  • Memastikan bahwa transaksi kantor cabang yang dilakukan telah sesuai dengan ketentuan dan Standard Operational Procedure (SOP) serta mengoptimalkan fungsi internal control di kantor cabang.
  • Memastikan pengembangan pegawai, peningkatan produktivitas pegawai, customer and product knowledge kepada pegawai.
  • Melakukan review dan menetapkan ukuran terhadap kinerja serta target untuk seluruh bawahan langsung.

Wewenang Branch Operation Manager adalah sebagai berikut:

  • Kewenangan terkait operation & support sesuai ketentuan kewenangan berlaku.
  • Menandatangani dokumen yang menjadi kewenangan sesuai peraturan berlaku
  • Melakukan rekomendasi terhadap hasil penilaian kinerja pegawai pimpinan dan pelaksana di bawah supervisinya.

Kegiatan Branch Operation Lainnya :

  • Approvement terhadap transaksi dengan nominal dari dua ratus juta sampai lima puluh milyar rupiah.
  • Mengkonfirmasi transaksi nasabah di kantor cabang Jakarta Pondok Bambu yang dilakukan di kantor cabang lain dengan nominal transaksi di atas seratus juta rupiah.
  • Melakukan Cash & stock opname untuk mengetahui kesesuaian antara jumlah di awal hari dengan jumlah transaksi.
  • Memverifikasi terkait dokumen-dokumen penting yang terkait dengan kewenangannya.