Review Restoran: Makan Siang Mantap di Soto Ria

Review Restoran: Makan Siang Mantap di Soto Ria JTT

Ahh, hari Jumat memang paling nikmat. Jam makan siang kantor saya yang hingga pukul 2 siang membuat leluasa untuk mencari tempat makan yang jaraknya sedikit lebih jauh dari kantor. Tentu saja tidak setiap hari Jumat saya mencari makan di luar kantor, karena saya lebih sering membawa bekal sendiri dari rumah. Namun jika harus makan keluar, saya berusaha mencari tempat makan yang banyak direkomendasikan dan mantap. Nah, Kedai Ria ini direkomendasikan oleh Head Department saya, Ibu Jane, sepertinya beliau memang cukup tahu tempat jajanan favorit dengan rasa yang laziz. Soal letak tidak menjadi masalah, lokasinya yang masuk ke dalam gang pun tidak mengurungkan semangat kami untuk menjangkaunya. 

Review Restoran: Makan Siang Mantap di Soto Ria JTT
Review Restoran: Makan Siang Mantap di Soto Ria JTT

Klik untuk baca selanjutnya...

Pasar Kue Tradisional Blok M, Sepenggal Kelezatan di Awal Hari

Pasar Kue Tradisional Blok M, Sepenggal Kelezatan di Awal Hari

Salah satu alasan mengapa saya suka tinggal di daerah Jakarta Selatan, tepatnya di sekitar Kebayoran Baru adalah ragam fasilitas dan kemudahan akses yang ditawarkan. Nah, keramaian yang anda lihat di foto-foto yang saya tampilkan adalah pasar kue basah di daerah Blok M, Jakarta Selatan, tepatnya di pelataran parkir pusat perbelanjaan Blok M Square. Disana puluhan pedagang dengan penuh semangat mengawali hari dengan menawarkan aneka kelezatan dan kenikmatan kuliner dari ratusan ragam jajanan dan makanan yang terhampar di depan mata. Surga bagi pecinta kue-kue basah tradisional, rejeki bagi para pedagang yang akan menjualnya kembali ke tempat lainnya atau kemudahan bagi mereka yang sedang menyelenggarakan suatu acara dan membutuhkan kudapan bagi para tamu undangan. Untuk alasan itu semua maka pasar kue yang buka setiap hari dari subuh hingga pukul 7 pagi ini menjadi pilihan yang sangat tepat. 

Pasar Kue Tradisional Blok M JTT
Salah satu pintu masuk
Pasar Kue Tradisional Blok M JTT
Pasar Kue Tradisional Blok M JTT

Klik untuk baca selanjutnya...

Review Resto: Bakso & Mie Ayam Pak Wito - Bakmi Kampung Dengan Rasa Mak Nyoss!

Review Resto: Bakso & Mie Ayam Pak Wito - Bakmi Kampung Dengan Rasa Mak Nyoss!

Asyiknya punya kantor di bagian jalan HR. Rasuna Said paling ujung adalah akses jalan tembus menuju Halimun melalui jalan Guntur atau menuju Pasar Manggis dan Manggarai. Melalui perkampungan dan pasar rakyat, rumah-rumah penduduk dan warung-warung makan yang walau tidak banyak namun beberapa menawarkan keunikan dan kelezatan yang berbeda dari yang umumnya kita temukan. Beberapa memang cukup terkenal seperti gado-gado Soka Pasar Manggis yang telah memiliki cabang di beberapa mall atau gedung perkantoran dan sering menjadi langganan karyawan kantor di sekitar Kuningan. Atau seperti warung makan yang saya posting kali ini, Bakso & Mie Ayam Pak Wito. Jika gado-gado Soka berada di dalam Pasar Manggis maka Bakso & Mie Ayam Pak Wito sedikit berjalan sekitar 500 meter dari pasar, berada di sebuah warung sederhana yang tidak terlalu besar dan cukup sempit untuk menampung pengunjung yang sering membludak antri.

Review Resto: Bakso & Mie Ayam Pak Wito - Bakmi Kampung Dengan Rasa Mak Nyoss!
Review Resto: Bakso & Mie Ayam Pak Wito - Bakmi Kampung Dengan Rasa Mak Nyoss!

Klik untuk baca selanjutnya...